Apa Tujuan Kegiatan Pramuka? Baca Artikel Ini!

Yuk Bagikan Artikel kami!

Kegiatan pramuka sudah tidaklah asing didengar, ada banyak Kegiatan pramuka seperti berkemah bersama teman-teman di luar ruangan, saling belajar dan saling memahami di dalam sebuah anggota sungguh mengasyikan bukan ? Namun,tahukah kamu apa tujuan kegiatan pramuka? nah selain kegiatan pramuka seperti berkemah, atau saling berkerjasama dalam sebuah tim kegiatan tersebut memiliki beberapa tujuan diantaranya:

  • Menanamkan rasa cinta tanah air dan bangsa kedalam generasi muda bangsa sehingga tidak lupa akan berbagai jasa pahlawan bangsa.
  • Membentuk suatu karakter para generasi muda yang toleran dan disiplin.
  • Menggali potensi diri serta meningkatkan ketrampilan dan inovasi didalam generasi bangsa.

Hal demikian sesuai dengan tujuan pramuka sendiri yakni diharapkan generasi muda bangsa dapat terbentuk menjadi pribadi yang mandiri dengan disiplin ilmu yang tinggi. Tidak heran jika sekolah sekolah sekarang banyak yang mengadakan kegiatan pramuka karena tujuan pramuka di sekolah dapat menjadi bekal masa depan siswa-siswi, selain itu ada beberapa tujuan pramuka di sekolah nah, diantaranya :

  • Siswa diharapkan untuk lebih mandiri, mandiri dalam artian siswa mampu menyelesaikan masalahnya sendiri kedepan.
  • Dapat menjadikan siswa yang bedisiplin dan bertanggungjawab.
  • Agar siswa dapat belajar berorganisasi dan bekerja sama
  • Dapat meningkatkan kepedulian sosial siswa
  • Dapat mengasah kemampuan kentrampilan dan inovatif siswa.

apa tujuan kegiatan pramuka

Dengan begitu maksud dan tujuan pramuka dapat tersampaikan yakni dalam kegiatan pramuka baik disekolah maupun dilingkungan luar sebagai wadah pembinaan generasi muda dengan tujuan membentuk generasi muda yang unggul, kompetin dan berbudi pekerti luhur.

Apa Tujuan Kegiatan Pramuka?

Walaupun gerakan pendidikan disekolah cukup banyak, akan tetapi gerakan pramuka memiliki prinsip dasar dalam suatu gerakan kepramukaan, berikut ini akan dipaparkan dasar gerakan pramuka yang dapat menjadi pembeda antar gerakan pendidikan lainnya :

  • keimanan terhadap Tuhan yang maha Esa
  • memiliki rasa kepedulian terhadap tanah air, makhluk hidup alam dan siisinya
  • Ketaatan terhadap norma-norma kehormatan dalam pramuka.
  • Memiliki rasa kepedulian terhadap diri sendiri, hal ini dikatakan penting karena untuk memulai kepedulian sesama harus dimulai diri sendiri terlebih dahulu yah

Agar kamu dapat memahami lebih apa itu pramuka , kamu bisa merujuk beberapa pengertian pramuka menurut pendapat ahli berikut, Disimak baik-baik yah!

  • Joko Mursitho, menurut beliau pramuka merupakan kegiatan yang menarik yang dapat dilakukan di luar lingkungan sekolah dan diluar lingkungan suatu keluarga yang dapat membentuk watak peserta didik.
  • Pramuka dalam pemaparan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI Tahun 2014 meyebutkan bahwa pramuka suatu kegiatan yang menyenangkan dan mendidik bagi generasi bangsa, yang dapat dilakukan diluar sekolah dengan tujuan,prinsip dasar, dan metode pendidikan tertentu yang dikembangkan .
  • Menurut KBBI sendiri pramuka merupakan organisasi bagi generasi muda yang dapat mampu mendidik anggotanya dengan ketrampilan, kepercayaan pada diri sendiri , saling tolong menolong dan lain sebagainya.

Dilihat dari paparan pengertian pramuka para ahli diatas dapat disederhanakan pramuka secara umum merupakan suatu singkatan dari Praja Muda Karana, yang dapat diartikan sebagai rakyat muda yang suka berkarya. Hal ini selaras dengan tujuan kegiatan ektrakurikuler pramuka disekolah selain sebagai pendidikan karakter seorang siswa , kegiatan pramuka disekolah juga bertujuan untuk membangun siswa yang bedidikasi unggul dan berkarya

Kegiatan ektrakurikuler pramuka di sekolah dibagi menjadi beberapa tingkatan

  • Tingkatan Siaga,biasanya dilaksanakan anak SD kelas 1-3
  • Tingkatan Penggalang, biasanya dilaksanakan dikalangan SD kelas 4 sampai SMP kelas 9
  • Tingkatan Penegak, merupakan anggota kelompok usia 16-20 tahun yang biasanya ada pada kelompok kelas 10 SMAsampai perguruan tinggi
  • Tingkatan Pandega, merupakan kelompok usia 21-25 tahun.biasanya anggota pramuka yang sudah menapaki tingkatan penegak.

 

Dari berbagai tingkatan pramuka, nama tingkatan dalam pramuka memiliki sejarah tersendiri seperti sejarah pramukapenegak dilihat dari kata tegak merupakan suatu berdirinya tahap keberhasilan bangsa Indonesia yakni tegaknya atau berdirinya Negara Indonesia dengan ditandai kemerdekaan Indonesia, secara umum pramuka penegak dilakukan rentang usia 16-20 tahun dimana merupakan suatu masa pecarian jati diri  yang dianggap sudah berani meluaskan sayapnya sendiri,yang dianggap cikal bakal pemimpin generasi Indonesia selanjutnya yang tergambarkan dalam lambang pramuka yakni tunas kelapa.

 

Beberapa manfaat kepramukaan atau ikut serta dalam kepramukaan merupakan  salasatu tujuan dibentuknya pramuka dan sebagai salasatu apa tujuan kegiatan pramuka yang dapat menjadi wadah bagi para generasi bangsa untuk menjadi generasi yang lebih unggul dan kompeten.

 

Apa tujuan kegiatan pramuka – foto @pramuka.jauharotul.mualimin

Advertisements

Yuk gabung Whatsapp Channel kami!
Follow kami di Telegram! & Instagram

Yuk Bagikan Artikel kami!
Pramuka Update
Pramuka Update

Media Pramuka Independent yang memiliki misi menjadi media pramuka rujukan dalam berlatih pramuka. Visi Pramuka Update adalah membangun konten siapapun dan dimanapun bisa mengakses materi pramuka terbaru dan terupdate.

Kontak kolaborasi & media partner WA 0877-2264-2882

Articles: 225

Tinggalkan Balasan