Miliki Merchandise Pramuka Terbaru di Kedai Pramuka Online
Mengenal Saka Kalpataru
Seperti yang kita pahami bersama, salah satu satuan karya yang masih baru dan “muda” salah satunya adalah saka kalpataru. Satuan karya dalam bidang lingkungan ini diharapkan menjadi wadah yang bisa menumbuhkan minat generasi muda dalam ikut serta dalam pembangunan lingkungan hidup.
Dasar adanya saka kalpataru didasarkan pada Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 148 Tahun 2014 Tentang Petunjuk Penyelenggaraan Satuan Karya Pramuka Kalpataru.
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kwarnas gerakan Pramuka telah menginisiasi lahirnya SAKA Lingkungan yang di beri nama SAKA KALPATARU, kerjasama ini bermula dari Kesepakatan Bersama antara Menteri Negara Lingkungan Hidup dengan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 17/MENLH/11/2011 dan No. 014/PK-MoU/11/2011 tentang Pelaksanaan Program dan Kegiatan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. – dlhkbanten
Table of Contents
Tujan Pembentukan Saka Kalpataru
Sebagai sebuah wadah pengembangan diri bagi pramuka penegak dan pandega, satuan karya diharapkan dapat:
- Meningkat pengetahuan dan pemahamannya di bidang isu-isu generasi milenial, pendidikan kepramukaan dan juga isu-isu global maupun lokal tentang lingkungan.
- Berkembang sikap dan karakter positif, empati serta apresiasinya terhadap masalah dan jalan keluar penanganan isu-isu generasi milenial, pendidikan kepramukaan dan juga isu-isu global maupun lokal tentang lingkungan.
- Berkembang kemampuan dan keterampilannya di dalam menghasilkan karya-karya yang bermanfaat, produktif dan solutif bagi penanganan isu-isu generasi milenial, pendidikan kepramukaan dan juga isu-isu global maupun lokal tentang lingkungan.
Krida Satuan Karya Kalpataru
- Krida 3R (Reuse, Reduce, Recycle) dengan tiga SKK yaitu SKK Komposting, SKK Daur Ulang dan SKK Bank Sampah.
- Krida Perubahan Iklim dengan tiga SKK yaitu SKK Hemat Air, SKK Hemat Energi Listrik dan SKK Transportasi Hijau.
- Krida Konservasi Keanekaragaman Hayati dengan tiga SKK yaitu SKK Pelestarian Sumber Daya Genetik, SKK Pelestarian Ekosistem dan SKK Jasa Lingkungan.
Agar ke 3 (tiga) krida tersebut dapat berjalan dengan baik maka tahapanselanjutnya yang perlu dilakukan adalah :
- Penguatan organisasi/kelembagaan saka;
- Pengembangan kebijakan dan pedoman/panduan atau petunjuk;
- Peningkatan kapasitas;
- Gerakan aksi dan
- Pengembangan sarana dan prasarana.
Syarat Kecakapan Khusus (SKK), untuk krida 3R diantaranya yaitu :
- Komposting
- Daur Ulang
- Bank Sampah
- Krida Perubahan Iklim
Syarat Kecakapan Khusus (SKK), untuk krida Perubahan Iklim yaitu :
- Konservasi Dan Hemat Air
- Hemat Energi Listrik
- Transportasi Hijau
- Krida Konservasi Keanekaragaman Hayati.
Syarat Kecakapan Khusus (SKK), untuk krida Konservasi Keanekaragaman Hayati yaitu :
- Pelestarian Sumberdaya Genetik
- Pelestarian Ekosistem
- Jasa Lingkungan.
Kegiatan Saka Pramuka Kalpataru
Kegiatan satuan karya mulai dari kegiatan latihan rutin dalam mendalami pengetahuan masing-masing krida. Perekrutan Anggota baru, pengenalan satuan karya pada sekolah-sekolah berupa presentasi maupun praktik. Pendidikan Dasar, Pendidikan Lanjutan, Pelantikan, Musyawarah Satuan Karya, Perkemahan Bakti.
PDF PANDUAN SAKA KALPATARU
Berikut file pdf panduan kegiatan saka kalpataru
Logo Saka Kalpataru
Logo/ Lambang Saka Kalpataru yang bisa kakak download dan gunakan untuk kebutuhan desain.
Yuk gabung Whatsapp Channel kami!
Follow kami di Telegram! & Instagram